Girls, belakangan ini cuaca terasa cepat berubah-ubah ya? Seringkali panas di siang hari, lalu menjadi hujan deras ketika memasuki sore. Dengan kondisi yang seperti ini, seringkali para perempuan merasa bingung dalam memilih item outfit yang tepat, yakni yang tetap terasa adem ketika cuaca panas sekaligus dapat menghangatkan tubuh saat hujan turun. Nah berikut ini 5 pilihan outfit yang cocok dikenakan di cuaca panas maupun hujan.
Artikel 2 dari 6
styleappetite.com
Statement Blazer
Siapa bilang blazer hanya cocok untuk office formal look? Kini kamu dapat mengkreasikan blazer dengan kreatif seingga menjadi gaya kasual yang cocok untuk daily ootd. Blazer pun hadir dalam dalam berbagai bahan, mulai dari wool, linen, katun, hingga tweed. Kalau kamu menginginkan blazer yang cocok dengan cuaca panas maupun hujan, blazer dengan bahan katun, sutra, atau corduroy bisa dijadikan pilihan tepat karena bahan tersebut terasa adem dan lembut di kulit.
Artikel 3 dari 6
pinterest.com
Atasan Berbahan Katun
Katun jadi bahan andalan banyak orang yang cocok dikenakan di segala cuaca. Pada saat cuaca panas, bahan katun tak menyebabkan gerah dan dapat menyerap keringat dengan baik. Sementara saat cuaca dingin, Ia mampu menghangatkan tubuh girls. Selain itu, bahan katun juga nyaman dipakai, terasa halus dan nyaman di kulit.
Artikel 4 dari 6
krystaleverdeen.com
Cardigan
Selanjutnya ada cardigan yang jadi item fashion paling versatile nih. Hal ini dikarenakan cardigan cocok digunakan di segala kondisi cuaca dan sangat mudah dipadupadankan dengan item fashion lainnya. Kamu dapat memilih cardigan berbahan katun atau rajut premium supaya terasa nyaman dan lembut di kulit.
Artikel 5 dari 6
pinterest.com
Bucket Hat
Untuk aksesoris, bucket hat dirasa paling cocok untuk dikenakan di segala macam cuaca, baik panas maupun hujan. Ketika panas, bucket hat mampu melindungi area wajah dari teriknya matahari, sementara ketika hujan Ia mampu melindungi kepala dari tetesan air. Selain itu, bucket hat juga cocok dipadukan dengan berbagai macam look outfit seperti kasual, boyish, playful, dan sebagainya.
Artikel 6 dari 6
pinterest.com
Sneakers
Sementara untuk alas kaki, sneakers bisa dipilih untuk daily footwear kamu saat kondisi cuaca berubah-ubah. Saat panas, sneaker tetap terasa nyaman dan tak mengganggu aktivitas, sementara ketika hujan Ia bisa melindungi area kaki dari cipratan air. Pilihlah sneakers dengan bahan yang tak mudah tertembus air tapi punya sirkulasi udara yang baik sehingga tak menyebabkan gerah.