Girls, di awal tahun ini industri musik Korea diramaikan dengan berbagai comeback yang asik sehingga dapat menambah semangat kamu dalam menjalani tahun 2023. Mayoritas single terbaru yang hadir pun bernuansa ceria dengan tempo cepat yang bikin pendengarnya mudah terbawa suasana positif. Diantara 5 single baru ini, mana aja yang paling kamu sukai dan sering di-replay nih?
Artikel 2 dari 6
twitter.com
NewJeans - OMG (2 Januari 2023)
Mengawali tahun 2023, ada NewJeans yang merilis single utama dari album terbaru mereka. Single yang bertajuk “OMG” ini ber-genre R&B yang dikombinasikan dengan ketukan pop dan hip-hop. Lagunya easy listening dan terasa menarik, serta bikin orang yang mendengarnya ingin ikut menari girls.
Hadir dengan 2 lagu, yakni “Ditto” dan “OMG”, comeback kali ini pun sukses berat nih girls. Album “OMG” berhasil meraih berbagai rekor penjualan, mendapatkan angka streaming yang tinggi di berbagai situs, seperti YouTube & Spotify, serta menduduki posisi pertama di berbagai tangga lagu situs musik skala global, seperti Melon, Music Bugs, Genie, iTunes.
Artikel 3 dari 6
twitter.com
Jaehyun NCT - Forever Only (Remix)
Setelah merilis lagu ‘Forever Only’ pada Agustus 2022 lalu, kini Jaehyun merilis versi remix-nya nih girls. Lagu “Forever Only” ber-genre R&B dengan petikan gitar yang merdu dan vokal Jaehyun yang emosional. Pada 6 Januari lalu, lagu ini diaransemen ulang oleh Shindrum sehingga nuansanya lebih bernuansa akustik nih girls. Lagu ini menggambarkan perasaan ketika menginginkan seseorang untuk tetap berada di sisinya apapun yang terjadi, bahkan ketika semua hal meninggalkannya.
Artikel 4 dari 6
twitter.com
Taeyang Feat Jimin BTS - VIBE (13 Januari 2023)
Setelah ditunggu-tunggu, akhirnya Taeyang BIGBANG merilis single bertajuk “VIBE” yang sukses bikin fans kedua idol ini histeris! Single “VIBE” ini ber-genre R&B dengan ketukan yang kuat dan adiktif nih girls. Lagu ini menggambarkan perasaan dan nuansa aneh saat seseorang sedang jatuh cinta. Dengan kolaborasi kedua musisi ternama Korea Selatan ini, single “VIBE” pun meraih popularitas besar nih girls. Diantaranya adalah menjadi top trending di beberapa situs streaming dan menduduki posisi puncak di berbagai situs tangga lagu global.
Artikel 5 dari 6
twitter.com
GOT The Beat - Stamp On It
Tak kalah seru, ada juga GOT The Beat yang secara resmi merilis mini album “Stamp On It.” Sementara single “Stamp On It” sudah ditampilkan terlebih dahulu pada konser SMCU Palace @KWANGYA. Dengan lagu ber-genre hip-hop dance, lagu ini memiliki nuansa yang kuat nih girls. Senada dengan itu, para member yang terdiri dari BoA, Seulgi, Wendy, Karina, Winter, Hyoyeon, dan Taeyeon ini tampil dengan kostum dan gaya ala girl crush yang kece banget!
Artikel 6 dari 6
allkpop.com
TWICE - Moonlight Sunrise (20 Januari 2023)
Last, ada TWICE yang merilis single berbahasa Inggris keduanya nih girls. Single yang bertajuk “Moonlight Sunrise” ini kabarnya dibuat karena terinspirasi dari penampilan TWICE saat tur dunia di LA, dimana mereka tampil menari dan menyanyi di bawah sinar bulan. Single ini bernuansa ceria, kuat, dan seksi pada saat bersamaan.